Tips #2 Jadikan Tulisanmu lebih hidup


Hallo Young Writer...
Masihkah kalian semangat dalam menulis?.
Yuk simak tips yang nggak kalah menarik spesial buat kamu!.



Jadikan tulisanmu lebih hidup dengan pendalaman karakter.

Dalam membuat cerita, baik novel, cerpen, flashfiction maupun cerita mini, menolak dengan alasan cara penyampaian. Cara penyampaian ini, sangat berpengaruh terhadap jalan cerita maupun mood orang yang membaca cerita kita.
Tehnik penyampaian ini dikenal dengan istilah showing dan telling.

Perlu digaris bahawi oleh setiap penulis, bahwa dalam menulis kita harus menggambarkan (showing) dan bukan menceritakan (telling).

Mengapa demikian?. Alasannya, karena dengan tehnik showing, pembaca akan lebih tertarik meneruskan kisah kalian dari awal sampai akhir. Selain itu, latar adengan, suasana dan jalur cerita akan terlihat lebih nyata, sehingga pembaca akan terbawa masuk kedalam cerita kita. Ingat, jadikanlah pembacamu sebagai raja. Berikanlah apa yang ia mau, yaitu sebuah sensasi tersendiri setelah membaca. Tuntutlah pembaca menuju dunia imajinasi luas.

Sementara dengan tehnik telling. Penulis seolah-olah menggurui pembaca, sehingga pembaca akan merasa mudah bosan dan emosi dari cerita kita ngga akan tersampaikan ke mereka. Itulah mengapa banyak penulis yang merasa putus asa. Sebab, setelah lelah-lelah menulis, eh ternyata pembaca tak tersentuh dan justru terkesan memaksa pembaca.

Tehnik showing sangat mudah dipelajari loh. Tak perlu pakai rumus, hehehehe...
Ok langsung saja pada contoh.

A. Pengenalan Tokoh :
→ misal kita bercerita tentang seorang pria tampan.
1. Tehnik telling : wajahnya begitu tampan hingga aku merasa gugup. Hidungnya mancung dan senyumannya begitu manis.
2. Tehnik showing : jantungku seolah berhenti berdetak ketika melihatnya. Tatapan tajam bak panah seolah menghujam hatiku yang lama lama dirundingkan duka. Sempurna, wajahnya indah bak diukir dengan apik oleh para malaikat surga. Tiada Tara, hidungnya bak membentuk kurva tanpa cela. Sekali lagi ia tersenyum padaku, seolah pamer bibir manis lengkap dengan taring giginya begitu menawan hati.

B. Pengenalan suasana :
→ misal kita bercerita tentang ruangan yang begitu kotor.
1. Tehnik telling : kamarnya begitu kotor. Banyak lalat dan sampah dimana-mana. Bahkan tikuspun tak ingin bersarang di tempat itu.
2. Tehnik showing : kakiku mulai melangkah menuju sebuah pintu. Ketika aku membukanya, sungguh pemandangan tak terduga yang aku temui. Bai tak sedap menghujam hidungku. Puluhan lalat  mengiang bak pesawat tempur. Suasana aneh yang tak aku rasakan sebelumnya. Jangankan manusia, bahkan tikuspun tak ingin bersarang di ruangan sekotor ini.

C. Dalam dialog.
→misal kita menggambarkan seseorang yang berteriak.
1. Tehnik telling : “aaaa...!!” Teriak Mirna terkejut.
2. Tehnik showing : “aaaa...!!” pekik Mirna bak orang yang hilang kewarasannya. Bibir dan Tangannya bergetar. Tak mampu hatinya menerima kenyataan yang ada. Dan teriakan yang mengiris jiwa itu adalah sebuah pertanda akan penolakannya pada dunia.

D. Penggambaran suasana 
→ misal ingin menggambarkan kesedihan dari nenek tua.
1. Tehnik telling : nenek tua itu bersedih, akibat kehilangan putrinya tercinta,
2. Tehnik showing : tangisannya mengiris jiwa. Pekikan dari bibir keringnya menggoreskan desir perih dalam hati. Tangannya gemetar, tak ada lagi kuasa yang tersisa dalam tubuh tuanya. Tiada lagi harta yang ia punya. Bagaimana tidak, bahkan Tuhanpun telah mengambil hartanya yang paling berharga, Putri semata wayang yang telah ia besarkan dengan peluh dan air mata. Dan kain kafan ini, menjadi saksi bisu, betapa kasih seorang ibu tak kan terganti oleh waktu.

Nah, jadi lebih berasa mana?
Tehnik telling atau showing. Keputusan ada ditangan dan penamu Young Writer.
Ingat!!, SHOW DONT TELL!.
Sebagai tips, gunakan pemilihan kata yang tepat ya dalam tehnik showing, jadikan setiap aksara yang kamu tulis dengan tehnik showing. Selamat mencoba .

Bagaimana?. 
Tetap simak ya Young Writer :)
Akan ada lebih banyak tips yang menarik dan jadikan tulisanmu semakin kece. 
Hanya di Young Writer

Ingin request materi?.
Komen di bawah :D
Sebarkan linknya agar teman-temanmu juga bisa mendapatkan manfaatnya ya Young Writer...

Komentar