Know your personality with Asus and make your own amazing opus

Berbincang soal own amazing opus,  apasih menurut kamu artinya?. Kalau diterjemahkan dalam bahasa inggris sih artinya memang karya luar biasamu. Tapi hal itu akan jauh berbeda bila ditinjau dari sisi lain, semisal kepribadian. Kepribadian atau personality memang tak ada habisnya untuk dikupas, karena setiap orang memiliki sifat dan pandangan yang berbeda. Hasilnyapun tentu karya yang bebeda pula. Hapir semua aspek kehidupan berkaitan dengan kepribadian masing-masing individu, tak terkecuali dengan teknologi. Hidup didunia yang modern dan dinamis menjadikan setiap manusia harus melek terhadap perkembangannya. Jaman sekarang ini ada banyak banget teknologi yang menunjang kehidupan dan semakin menampilakan kepribadian kamu, contoh yang paling sering dijumpai adaah laptop. Pasalnya alat elektronik ini memang sangat penting dalam kehidupan kitakan?.
Asus VivoBook Ultra A412DA

"BTW, tahu nggaksih kalau milih laptop itu sama kayak milh jodoh?."

What kok bisa?!.
Ya bisa dong!!  Kriteria jodoh bagi kebanyakan orang adalah yang paling mengerti tentang dirinya dan mendukung semua hal yang dilakukan. Setelah itu rumah tangga jadi tentram dan nyaman, bener ngga?.
Sama kayak laptop. Untuk mendukung aktivitas, kamu perlu banget memilih laptop yang sesuai sama karakter dan kebutuhan kamu, harus oke. Baru deh, semuannya bisa lancar dan tercipta karya besar. Bayangkan saja kalau saat kamu sedang produktif-produktifnya berkarya, eh... malah si laptop jadi rewel. Hiks... sedih ya?. Gimana sama cita-cita jadi super student, amazing blogger, atractive traveller, mega hits youtuber, genius gamer dan cita-cita lainnya??...
Dont worry, sekarang asus mengeluarkan produk terbarunya yang bernama Asus VivoBook 14 A412DA. Dijamin deh, bakalan cocok baget sama karakter kamu...
Eitss... tapi sebelum lihat sejauh apa kecocokkannya! Kenalan juga dong sama kecanggihan dan fitur-fiturnya!. Kan tak kenal maka ta’aruf. Eh?...

1.      Prosessor handal AMD Ryzen 3000

AMD Ryzen 3000

AMD Ryzen merupakan salah satu teknologi utama yang menunjang produktivitas dari laptop dan pc. Hadirnya teknologi ini mendapat sambutan positif dari berbagai pihak. Hal tersebut dikarenakan AMD Ryzen  menjadi prosessor terbaik dikelasnya, meiliki socket yang fleksibel, mendukung semua jenis pc, performa yang efektif, CPU yang dapat di overclock, memori cache yang besar dan performanya 75% lebih handal dari prosessor lain dikelasnya. Laptop Asus VivoBook Ultra A412 kini menghadirkan AMD Ryzen series 3000. yang merupakan generasi terbaru dan tentunya paling sempurna dari teknologi sebelumnya. Model ini merupakan generasi ke-3 yang merupakan hasil penyempurnaan secara berkala. Predikat AMD ryzen 3000 sebagai prosessor paling sempurna dikelasnya, bukan hanya sebuah isapan jempol. Kualitas dari AMD generasi ketiga ini tentu saja sudah teruji, terbukti dengan dikuasainya pasaran dunia serta pengakuan dari banyak pihak. Prosessor AMD Ryzen 3000 pada Asus VivoBook A412 ini terdiri dari Ryzen 3 dan Ryzen 5. Untuk jenis Ryzen 3 memiliki socket 4A yang cocok banget buat kamu pecinta gaming. Selain itu ukurannya yang hanya 7nm dan lebih kecil dibanding kompetitor dikelasnya, justru menjadi kelebihan. CPU base clocknya pun memiliki kapasitas cukup besar yaitu 3.5GHz.
Sementara Ryzen 5 diciptakan dari prosessor 14 nm  dengan 4,95 milyar transistor dalam ukuran 210 nm. Selain itu disematkannya beberapa software tambahan membuat kerjanya semakin efektif. Dengan kualitas tersebut, tentunya AMD Ryzen 3 dan Ryzen 5 pantas menyandang gelar sebagai prosessor APU yang terbaik dikelasnya.... keren nggak tuh?
Eittss... jangan berkecil hati dulu! Meskipun kecanggihannya super kece badai, harganya tetap ramah dikantong kok, hehehe.... nilai ekonomis AMD ryzen 3000 inilah yang membuatnya bisa merajai pasaran dunia. Jadi bukan cuma I Love U 3000 saja ya yang oke, AMD  3000 juga mantul...

2.      Fingerprint sensor dan Hello Windows
    Fingerprint Sensor

    Bukan hanya menghadirkan prosessor terbaik, Asus A412DA juga menyediakan perlindungan terbaik yang akan memastikan kamu tetap aman. Bukan cuma gombal ya!, ini beneran lho... terbukti dengan dihadirkannya teknologi fingerprint dan Hello windows
    Tahukan apa itu fingerprint?. Itu tuh sensor sidik jari yang saat ini sedang booming-boomingnya di jagad teknologi. Di indonesia sendiri masih jarang penggunaan fitur ini, terutama untuk laptop. Kalau kamu punya Asus VivoBook A412DA yang sudah dilengkap fingerprint pasti bakal keren banget dong ya...?!
    Keunggulan fitur fingerprint ini ada banyak lho, diantaranya:

    ·                Lebih unggul ditampilan. bayangkan saja, kalau laptop kamu dilengkapi fingerprint otomatis kesan mewah akan didapatkan, selain itu kamu bakalan berasa seolah jadi si eksekutif  karena tidak semua orang memilikinya
    ·                Tingkat kemamanan tinggi. Seperti yang semua orang ketahui, bahwa setiap manusia memiliki sidik jari yang berbeda. Otomatis tingkat keamanannya akan lebih tinggi karena tak semua orang bisa mengaksesnya. Berbeda dengan password yang bisa diretas.
    ·                Simple, praktis dan efisien dengan fingerprint kamu hanya perlu sekali tekan untuk mendapatkan semua akses. Semisal jika kamu menggunakan password, sudah tentu memakan waktu yang lebih lama karena perlu mengetik kombinasinya. Belum lagi kalau sudah lama tidak dibuka terus jadi lupa, wadaww bisa bahaya.
    ·                Privasi data lebih aman karena fingerprint ini hanya bisa diakses oleh pemilik sidik jari maka secara otomatis data yang  tersimpan hanya bisa dibuka oleh orang tersebut. Bayangkan saja bila laptop kamu yang memuat banyak data penting tidak memiliki perlindungan ini, otomatis data tersebut akan sangat mudah diketahui oleh orang lain.
                  Contoh sederhananya teman yang pengen nyontoh tugas kamu... plaakk!!

    Selain fingerprint, Asus A412 ini juga menyediakan sistem Hello Windows. Hello windows adalah fitur terobosan terbaru yang dihadirkan oleh windows 10. Fitur ini memugkinkan deteksi wajah untuk login dan membuka perangkat device. Dengan hadirnya fitur ini, kamu tak perlu mengguakan pin atau pasword, Hello windows ini juga memungkinkan kamu login lebih cepat. data dan privasi kamu pun juga akan semakin aman.

    Hello windows

    Kolaborasi antara fingerprint dan Hello windows ini tentunya memberikan kemudahan sekaligus keamanan ganda pada Asus VivoBook 14. Jadi gimana?, bukan gombalkan...?

     3.  Pre install windows 10 yang 100% asli.

    Dengan adanya Hello windows membuktikan bahwa Asus A412 ini sudah pre instal windows 10 yang dijamin 100%  asli. Sehingga kamu tak perlu lagi menggukakan sistem windows bajakan atau palsu.
    Kenapa?, karena yang palsu itu hanya membawa luka dan kenangan sendu. Eh?

    Windows 10 ini memiliki segudang kelebihan yang tentunya memberikan kenyaman, diantaranya :
    Ø  Kompatibel di semua perangkat
    Ø  Fitur asisten cortana
    Ø  Bisa kembali ke tombol start menu
    Ø  Free upgade
    Ø  Dilengkapi dengan micrisoft edge
    Ø  Teknologi virtual dekstop
    Ø  Mampu menyalakan Beberapa aplikasi dalam 1 layar sekaligus
    Ø  Vitur game mode
    Ø  Windows store

    Sementara itu dipasaran sering beredar windows bajakan atau yang sering disebut super kw dan sangat sulit dibedakan terutama untuk yang masih awam. Hal ini sangat berbahaya karena termasuk pelanggaran hukum, bisa terkena denda bahkan sampai masuk penjara. Selain itu data kamu akan lebih mudah terkena hack dan diserang virus.
    Sekarang bisa menyimpulakn dong kalau yang palsu hanya membawa kenangan sendu?. Jadi mulai sekarang, lebih cermat dalam memilih teknologi. Karena jaman sekarang teknologi sudah seperti pasangan, tak bisa ditinggal apalagi dilupakan. Eaakk...

    Prosessor sudah oke, keamanan sudah kece. Masih berasa kurang? Tenang... Asus A412DA   masih punya segudang fitur yang akan membuat kamu tercengang.

    1.      Nano edge display
    Nano edge display

    Tampilan memang menjadi salah penilaian utama untuk segala hal. Tentunya tak asing dong dengan ungkapan dari mata turun ke hati ?. Laptop ini pun juga tak mau kalah. Display dari asus X412 ini seolah mendobrak batasan dan memberikan kesan berbeda dari yang lain. Bukan hanya berkelas, keutamaan fungsi juga sangat ditonjolkan, diantaranya :

    ·         Rasio dari layar ke body mecapai 87%.  Hal ini tentu memberikan pengalaman yang luar biasa. Semakin optimal rasio yang diberikan otomatis akan terdapat lebih banyak konten yang bisa ditampilkan. Selain itu rasio ini  juga lebih menghemat energi karena memperkecil ruang kosong.
    ·         Ultraslim bezel 5.7mm. saat ini banyak produsen yang berlomba-lomba memperkecil pemberian bezel atau tepi layar pada laptop. Hal ini bukan tanpa alasan, sebab semakin tipis bezel maka lebar layar akan semakin optimal dari segi bentukpun akan menjadi semakin menarik. Dengan ukuran bezel yang hanya 5.7mm asus tentu memberikan kesan tersendiri.
    ·         Layar 14”
    ·         Wide angel 178 . sudut pandang yang luas membuat kita menjadi semakin mudah menikmatinya terutama untuk beramai-ramai. Sebut saja menonton film bareng. Jadi tidak perlu berdesakan dengan temankan?.

    2.      Ukuran yang ringkas.

    Ukuran ringkas mudah dibawa


    Bobot Asus Vivobook 14 hanya seberat 1.5kg saja lho... benar-benar super slim untuk ukuran layar 14”. Pantas jika laptop ini menyandang gelar sebagai laptop tertipis didunia pada kelasnya. Dengan bobot yang demikian, laptop ini menjadi sangat rekomen untuk kamu si anak kuliah dan pelajar yang super aktif, traveler, powerfull blogger, drafter proyek dan banyak lagi pokoknya.... model yang ramping dan ringan tak akan memakan banyak tempat penyimpanan di tas kamu saat dibawa keliling indonesia bahkan dunia.

    3.      Ergolift
    Ergolift

    Ergolift atau kemiringn keybord merupakan salah satu terobosan terbaru yang dihadirkan. Pernah ngga sih kamu merasa jarimu kaku dan lelah saat mengetik?. Hal tersebut terjadi karena posisi keybord yang datar membuat jari menjadi tegang dan kaku. Akibatnya jari akan mudah lelah dan dalam waktu lama bisa menjadi kebas.  Belum lagi posisi tulang punggung yang membungkuk untuk memperjelas pandangan mata ke keyboard. Jika hal ini terjadi dalam waktu lama dan terus-menerus boleh jadi mengancam kesehatan. Wih... hal sepele tapi serem ya?.
    Tak perlu khawatir produktivitasmu terganggu. Asus Vivobook 14 menghadirkan fitur ergolift. Dengan keyborard yang sedikit menghadap keatas (tidak 90 drajad) maka jari kan lebih lentur dan relax, selain itu posisi tulang punggungpun tidak perlu bengkok karena keyboard akan otomatis menghadap kearahmu. Ergolift pada Asus vivobook 14 ini mencapai 2drajad.  Bukan cuma baik untuk kesehatan jangka panjang, produktivitaspun akan semakin tinggi karena tak mudah lelah. Manfaat lain dri ergolift adalah mengoptimalkan sistem pendinginan kipas dan kualitas audio.
    Posisi mengetuk yang benar

    4.      Performa

    Seperti penjelasan diatas, performa Asus VivoBook 14 A412DA  ini tak perlu ditanyakan. Hadirnya Windows 10 pro, AMD Ryzen 3000, RAM mencapai 16 GB dan dual band wifi, menjadikan performa laptop ini sangat handal. Dilengkapi pula dengan Intel core i3-8145U, Intel core 5-8265U, dan  Intel core i7-8565U.

    5.      Penyimpanan ganda

    Memori yang mencapai 512GB + 1TB  membuat kamu tak ragu menembus batas. Mau apa?... ribuan dokumen, lagu dan photo selfie, ratusan judul film, puluhan aplikasi, deretan game hits?. Tenang... semuanya masuk kok muat! Angkut! Cuzz berangkat....

    6.      Numberpad


    Numberpad pada Asus VivoBook Transparent Silver

    Spesial untuk kamu yang memakai laptop Asus VivoBook14 jenis Transparent Silver, ada tambahan fitur keren yaitu numberpad yang terletak pada touchpad. Tampilannya futuristik banget lho... nyala LED gitu, tinggal klik langsung aktif. So, ngga perlu repot lagi deh.

    7.      Revolusi keyboard

    Biasanya suka susahkan kalau mengetik dalam kondisi pencahayaan kurang?. Apalagi kalau keyboardnya nga nyaman. Waduh... yang tadinya udah semangat 45 ngerjain tugas, eh malah jadi kesel.
    Kalau kamu pakai Keyboard dari Asus VivoBook 14 pasti terhindar dari hal itulah ya... karena menggunakan backlit keyboard lengkap dengan 3mm key travel. 100% nyaman deh, ngga perlu melotot,tampilannyapun semakin futuristik.

    8.      Konektivitas
    Konektivitas

    Dengan adanya USB-C, USB 3.1, USB2.0, HDMI, Security slot dan MicroSD reader, memudahkan kamu menghubungkannya dengan berbagai periferal,display dan proyektor.

    9.      Baterai yang tahan lama

    Baterai asus vivobook ini 60% lebih cepat di charge, daya tahannya pun hingga 3kali lebih lama dari laptop lain. So, kamu bakal lebih nyaman kalau traveling, sibuk ngerjain tugas, main game bahkan nonton film. Kan ngga lucu kalau lagi enak-enaknya eh, malah lowbat. Hmmm...

    10.  Kualitas audio tinggi.

    Pasti kebanyakan dari kalian suka kesel karena suara laptop kurang keras. Apalagi saat nonton film, main game, dengerin audio, presentasi... eh malah ngga kedengeran. Alhasil kudu beli speaker dan tambah dana lagi deh. Tenang... Asus VivoBook ini  menggunakan audio yang dilengkapi dengan sonic masters. Suara jadi keras, jernih dan jelas meskipun ditempat luas. Berasa ada ditempat karaoke, bioskop bahkan live konser  lhooo... aktivitas gas terus...

    Gimana?, sudah puas?. Supaya lebih ringkas dan mudah buat diingat, baca lagi tabel lengkapnya dibawah ini :
    spesifikasi lengkap Asus VivoBook Ultra A412DA

    Stop!!!... jangan tutup dulu. Masih ada satu yang penting banget. Urgent!! Dijamin nyesel kalau nggak baca!!

    Wish santai... seperti yang aku janjikan sebelumnya, bahwa Asus VivoBook  A412DA ini bakalan cocok banget sama kepribadian kamu. Karena selain fiturnya yang keren Asus juga punya satu hal lagi yang nggak kalah istimewa yaitu.... variasi warna yang amazing!!
    Sesuai dengan tagline-nya yaitu the world smallest colorfull 14” Ultrabook. Selain bentuknya yang tipis Asus VivoBook ini juga memiliki 4 warna menarik yang sesuai dengan 4 kepribadian manusia lho...
    Penasaran...??
    Jadi, secara umum kepribadian manusia dikategorikan dalam 4 jenis. Hebatnya Asus memilki 4 varian warna yang sesuai dan menggambarkan setiap kepribadian tersebut. Mau tahu seperti apa kecocokannya?, langsung simak baik-baik.


    1.      Slate Grey setegas si koleris
    Karakter koleris yang tegas dan cocok jadi pemimpin

      Pembawaan koleris yang tegas dan cocok untuk menjadi pemimpin sangat pas bila digambarkan dengan Slate Grey. Pasalnya warna ini begitu kuat dan menunjukkan kewibawaan, selain itu kesan berkelas dan eksklusif mewakili visi si koleris yang selalu terdepan. Bukan hanya dari segi warna, Asus VivoBook A412DA ini juga mempunyai fitur yang mendukung koleris semakin maju, yaitu fingerprint sensor dan Hello windows. Jiwa koleris yang selalu ingin tampil beda namun tak ingin ribet dan menyukai kecepatan menjadikan fitur pengaman canggih ini melengkapinya. Privasi yang dihadirkan dari pengamanan ini juga menjadikan jiwa misterius koleris semakin terasa.


      Asus VivoBook Slate Grey

      2.      Transparent Silver cerminan kaum plagmatis
        plagmatis yang kalem namun efisien

        Tipe plagmatis yang kalem namun efisisen tercermin pada transparent silver. Warnnya yang tenang namun sangat berkelas menjadikan diri plagmatis yang cenderung pendiam bisa mencuri perhatian. Numberad yang mrnjadi keunggulan transparent silverpun mampu menghidupkan jiwa plagmatis yang suka kemewahan. Didukung ultraslim bezel rasa percaya diri dan kemauan berkarya kaum plagmatis akan semakin kuat.


        3.      Sanguinis tampil beda dengan coral crush


        Sanguinis selalu ceria 
        Warna coral crush yang cerah ceria menjadikan api semangat dalam diri sangunis semakin membara. Warna yang memikat ini pula semakin memperkuat jati diri sanguinis yang memang selalu mencuri perhatian dan suka tantangan. Kaum sanguinis yang suka menjelajah hal baru dan mengabadikannya, tentu sangat tertolong dongen desain ringkas yang ditawarkan asus vivobook ultra 14 ini, karena sangat ringan utuk dibawa menjelajah kemana-mana. Tambahan fitur keren seperti sonicmaster dan wide angel 178 drajad sangat memanjakan sanguinis yang mudah bosan dan gemar mencari hiburan.


        Asus VivoBook Coral Crush

        4.      Melankolis semakin produktif dengan peacock blue


        melankolis sangat misterius namun berbakat


          Kalian tentu tahu bagaimana jiwa misterius dari melankolis. Sifatnya yang perfeksionis dan dramatis sangat tergambar pada varian warna peacock blue. Warna ini seolah menggambarkan kepribadiannya yang selalu misterius dan menarik untuk dijelajahi. Ternyata kaum melankolis punya bakat luar biasa lho!, yaitu menjadi penulis. Dengan hadirnya fitur egolift, backlight keyboard dan penyimpanan yang besar tentunya akan membuat mereka semakin giat dalam menciptakan karya. Long life battery pun juga akan membuat mereka bisa berlama-lama menciptakan hal-hal baru.
          Asus VivoBook Peacock Blue


          Nah, jadi bagaimana?. Selain fiturnya keren, Asus VivoBook Ultra A412DA juga mengerti dan mendukung kepribadian kamu kan?.

          So... jamgam cuma tahu dan diam saja!. Yuk pinang asus vivobook ultra A412DA, warnai dunia, ketahui kepribadianmu dan buatlah kaya yang luar biasa!!





          blog ini dibuat dalam rangka mengikuti lomba blog yang digelar oleh Adventurose.com




          Sumber artikel :

          • Asus.com
          • Dosen psikologi.com


          Sumber gambar :

          • ChannelAsus.com
          • pixabay.com
          • pinterest.com
          • kreasi pribadi 

          Komentar

          1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

            BalasHapus
          2. Mantul mbak. Saya koleris tapi sukanya Peacock Blue nih. Baiknya gimana ya? Hehehe

            BalasHapus
            Balasan
            1. Hai kak😉. Ini hanya saran ya... Apaun disesuaikan selera. Warna tersebut hanya disesuaikan berdasarkan kecocokan sifat dan karakter warnanya🤗

              Hapus
          3. Milih laptop kayak milih jodoh. Aku baru tahu hal itu. Kalau aku lebih memilih laptop yang warna coral crush (merah) karena terlihat cerah ceria. Btw, salam kenal ya, Kak.

            BalasHapus

          Posting Komentar